semoga isi blog ini bermanfaat bagi pembaca dan kami mengharapkan komentar dan kritik pembaca pada isi blog kami. selamat membaca post faisolzull.blogspot.com. terima kasih atas kunjungannya. salam kenal semua! .

Selasa, 23 Agustus 2011

Super Junior, Artis Korea Terpopuler se-Asia


image
SNSD yang menyabet Disk Bonsang Daesang (SM CyberNews/doc)
Suara Merdeka CyberNews. Perhelatan penghargaan terbesar untuk insan musik Korea, Golden Disk Awards 2010 baru saja usai digelar Kamis (9/12) malam di Seoul, Korea Selatan. Acara penganugerahan yang juga sering disebut sebagai Grammy Awards-nya Korea ini dilangsungkan di Hwajeong Gym di Koryeo University. Dalam acara ini, diberikan beberapa penghargaan kepada para artis Korea yang telah berhasil mencetak angka penjualan album dan single secara digital yang sangat memuaskan.
Acara tersebut turut dimeriahkan oleh penampilan para musisi asal Korea Selatan, seperti Super Junior, SNSD, SHINee, Big Bang, dan FT Island. Pesta penganugerahan para musisi se-Korea yang pertama kali digelar pada 1986 tersebut menjadi bukti kesuksesan bagi SNSD yang berhasil menyabet penghargaan Disk Bonsang Daesang yang merupakan penghargaan paling prestisius bagi mereka yang telah mencetak penjualan album paling banyak.
Selain Disk Bonsang Daesang, SNSD yang beranggotakan sembilan wanita cantik ini juga berhasil menyabet Ceci Popularity Awards. Namun, Dari sekian banyak artis Korea yang bersaing dalam acara tersebut, muncullah Super Junior yang ternyata menjadi Grup musik yang paling populer se-Asia. Dalam Perhelatan tersebut, Super Junior didaulat untuk menampilkan dua hits single mereka "Sorry Sorry" yang meledak pada 2009 dengan sedikit aransemen dan "Bonamana" yang menjadi single andalan mereka di tahun 2010 ini.
Golden Disk Awards hingga kini dikenal sebagai ajang penghargaan musik paling fair karena pemenang hanya didasarkan pada penjualan album dan single secara digital. Selain itu, untuk Kategori terpopuler, para fans juga terlibat dalam penilaian dengan memberikan dukungannya melalui voting secara online sejak 22 November 2010 hingga 6 Desember 2010 lalu.
Berikut ini daftar peraih penghargaan Golden Disk Awards 2010 :
Disk Bonsang Daesang - SNSD
Digital Music Daesang - 2AM
Disk Bonsang winners - DJ DOC, SHINee, SNSD, Super Junior, BoA
Digital Bonsang winners - 2AM, IU, Miss A, CN Bluee, Lee Seunggi
Newbie Awards of the Year - BEAST, Secret, Sistar
Ceci Popularity Awards - SNSD, SHINee
MSN Asian Popularity Award - Super Junior
COSMOPOLITAN Rock Award - F.T Island
Hip Hop Award - Supreme Team
Producer Award - Hong Seung Sung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar